Rabu, 29 Juni 2016

Drama-Drama Baru Menemani Liburan Lebaran

1. Police Unit 38/Squad 38




Police Unit 38. Sesuai judulnya, drama ini bakal banyak menyajikan cerita yang berkaitan dengan hukum negara seperti soal pajak dan tindak kriminalitas. Dibintangi oleh Seo In Gook dan Sooyoung SNSD, Police Unit 38 direncanakan tayang mulai 17 Juni mendatang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 23.00 waktu setempat di OCN.


2. Doctors





Drama yang dimainkan oleh Park Shin Hye dan Kim Rae Won ini telah mencuri hati pemirsa di Korea Selatan. Drama ini sudah ditayangkan sejak 20 Juni dan berakhir hingga 23 Agustus 2016 mendatang.Drama comeback Park Shi ye ini akan ditayangkan di channel SBS dengan jumlah 20 Episode dan akan mengisi slot Senin-Selasa pada pukul 22.00 waktu Korea.

Drama Korea ‘Doctors’ ini berkisah tentang profesi seorang dokter di sebuah rumah sakit sesuai dengan judulnya. Menyajikan kisah tentang masa lalu seorang gadis yang serba kesusahan dan menjadikannya sebagai bad girl bernama Hye Jung (Park Shin Hye) sebelum akhirnya ia bertemu dengan Hong Ji Hong (Kim Rae Won) guru biologinya dan akhirnya menjadi seorang dokter.

Serial ‘Doctors’ ini memang menyajikan kenyataan hubungan antara seorang dokter dan juga pasiennya serta prasangka sosial terkait latar belakang pendidikan dan juga asal usul seseorang. Diceritakan sebelum menjadi dokter, Yoo Hye Jung (Park Shin Hye) adalah seorang siswi SMA yang sangat bandel dan suka membully teman-temannya. Ia bahkan senang berkelahi dimana memang ia memiliki banyak luka dari masa lalunya yang membuat Hye Jung menutup hati untuk orang lain.

3. Uncontrollably Fond



Drama "Uncontrollably Fond" ini akan mulai ditayangkan perdana pada 20 Juli 2016. Drama ini memang mengisahkan hubungan rumit teman masa remaja yang berpisah kemudian bertemu lagi saat dewasa dalam kondisi berbeda. Shin Jun Young (Kim Woo Bin) adalah aktor terkenal yang arogan setelah ada kejadian mengubah hidupnya. Ia lalu bertemu lagi No Eul (Suzy) yang tak pernah dilupakannya saat gadis itu sudah jadi produser yang tunduk pada uang padahal dulunya idealis. 

Hubungan mereka akan diwarnai konflik yang hadir karena munculnya Yoon Jung Eun (Im Joo Eun) dan Choi Ji Tae (Im Joo Hwan). Jung Eun yang akan menikah dengan Ji Tae cemburu melihat calon suaminya itu menaruh rasa pada No Eul.

 4. W




Drama Korea terbaru yang banyak dinantikan oleh para pecinta drama Korea salah satunya adalah drama ‘W’. Drama ini akan dibintangi oleh aktor populer Lee Jong Suk yang comeback kembali setelah drama ‘Pinocchio’ pada 2014 lalu. Drama ‘W’ ini juga akan dibintangi oleh aktris top Korea yakni Han Hyo-Joo dimana sebelumnya juga pernah membintangi drama Korea ‘Dong Yi’ pada tahun 2010 silam. Kedua seleb top Korea tersebut akan beradu akting dalam drama ‘W’ dimana Lee Jong Suk sendiri memerankan pria tampan yang kaya raya dan penuh pesona.

Drama ‘W’ ini akan mulai ditayangkan perdana pada 20 Juli 2016 nanti dimana drama ini akan berhadapan langsung dengan drama ‘Uncontrollably Fond’ dari Kim Woo Bin di waktu yang sama. Drama Lee Jong Suk bertajuk ‘W’ ini akan dihadirkan di stasiun televisi MBC dengan total 16 episode dimana akan ditayangkan pada slot Rabu Kamis pukul 22.00 waktu Korea. Drama Korea ‘W’ ini memang cukup dinantikan para pemirsanya meskipun akan mendapatkan saingan berat dari drama duet Kim Woo Bin dan Suzy Miss A. Dalam drama ‘W’ ini selain Lee Jong Suk dan Han Hyo-Joo juga akan dibintangi oleh sederet artis diantaranya Jeong Eu-Gene, Lee Tae-Hwan, Lee Si-Un, Kang Yi-Young dan masih banyak lagi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar